Daftar Harga Semen 2020 Berbagai Merk, Jenis & Satuan

HargaMaterialBangunan.com, kali ini akan membahas tentang Daftar Harga Semen 2020 Berbagai Merk, Jenis & Satuan. Selamat membaca dan jika rekan-rekan berkenan untuk membagikan ulasan ini, maka tidak ada salahnya untuk membagikannya di tombol share yang telah disediakan.

Harga Semen – Selain pasir, semen atau cement juga merupakan inti dari bangunan yang sangat mempengaruhi kekokohan sebuah konstruksi daripada bangunan itu sendiri. Semakin bagus kualitas semen yang dipergunakan, otomatis makin kokoh pula berdirinya suatu bangunan. Sedangkan untuk merk yang saat ini umum dijual di pasaran antara lain semen Gresik, Tiga Roda, Merah Putih, Holcim, Padang, Batu Raja, Tonasa dan lain sebagainya. Beberapa merk tersebut, tentunya sudah memboyong harga tersendiri dan tidak menutup kemungkinan kalau dijual dengan patokan yang berbeda-beda.
Daftar harga Semen per sak, 40 kg, 50 kg, Semen putih tiga roda wc wm, tonasa, baturaja, padang, holcim, gresik, palmur kingkong, putih gajah, Terbaru
Daftar Harga Semen (Image Via kompas.com)
Untuk jenis-jenis semen, pada dasarnya cukup beragam dan mempunyai kegunaan tersendiri. Adapun beberapa jenisnya, berdasarkan sepengetahuan penulis, yaitu meliputi semen biasa atau abu-abu (Portland), campur, putih (White Portland Cement) dan Acian Putih/Mortar TR30. Semua jenis itu, memiliki kegunaan yang berbeda. Disamping itu, untuk harga semen dari jenis-jenis tersebut, pastinya juga belum tentu dijual dengan nilai yang sama. Mengingat setiap setiap fungsinya yang berbeda, dalam tahapan ini calon pembeli lebih ditekankan untuk menentukan pemilihan jenis yang sesuai dengan kebutuhannya.

Jika misalnya ingin mendirikan suatu konstruksi rumah, gedung tinggi ataupun bangunan lain yang melibatkan bahan dasar seperti batu kapur / gamping, pasir dan batu bata maupun batako, maka semen yang bisa digunakan ialah jenis Portland. Untuk setiap harga semen per sak Portland sendiri, tidak semuanya sama tergantung pada merk-nya. Jenis semen portland, juga dibagi menjadi beberapa golongan. Semisal Portland type I, II, III, IV dan V. Kelima jenis tersebut mempunyai fungsi yang berbeda, misalkan Portland type I yang umum dipakai masyarakat untuk membangun konstruksi rumah, jalan raya ataupun gedung bertingkat.

Karena setiap jenis semen mempunyai pengaplikasian yang berbeda-beda, maka cukup wajar kalau misalnya harga semen putih per sak, dijual dengan nilai yang tidak sama dengan jenis Portland. Selain jenis, faktor lain yang bisa mempengaruhi nilai jualnya yaitu berdasarkan merk. Dengan kata lain, harga semen Gresik, Holcim, Tiga roda, Padang atau semacamnya, tidak menutup kemungkinan kalau terdapat sedikit selisih pada sisi penjualannya. Terlepas dari itu, bagi rekan-rekan yang sedang mencari referensi harga terbaru mengenai macam-macam jenis semen beserta merk-nya, maka tidak ada salahnya jika berkenan menyimak ringkasan informasi berikut;

Daftar Harga Semen Berbagai Merk Terbaru

Merk Semen
Satuan
Harga
Semen Padang
per sak
Rp. 69.000,-
Semen Tiga Roda (Indocement)
per sak
Rp. 70.000,-
Semen Holcim
per sak
Rp. 70.000,-
Semen Batu Raja
per sak
Rp. 71.000,-
Harga Semen Putih Terbaru

Spesifikasi
Satuan
Harga
Semen Putih Gajah
/sak
Rp. 99.000,-
Semen Putih Tiga Roda (WC)
/sak
Rp. 104.000,-
Semen Putih Tiga Roda (WM)
/sak
Rp. 94.000,-
Plamur Kingkong
/sak
Rp. 124.000,-
Harga Semen Gresik Per Sak (40 kg & 50 kg)

Merk / Satuan
Jenis
Harga
Semen Gresik 40 kg
Portland Cement
Rp. 59.000,-
Semen Gresik 50 kg
PC
Rp. 70.000,-
Daftar Harga Semen Holcim / Sak (40 kg & 50 kg)

Merk / Satuan
Jenis
Harga
Semen Holcim 40 kg
Portland Cement
Rp. 60.000,-
Semen Holcim 50 kg
PC
Rp. 71.000,-
Harga Semen Padang

Merk / Satuan
Jenis
Harga
Semen Padang 40 kg
Portland Cement
Rp. 58.000,-
Semen Padang 50 kg
PC
Rp. 69.000,-
Daftar Harga Semen Tiga Roda 40 kg & 50 kg

Merk / Satuan
Jenis
Harga
Tiga Roda 40 kg
Portland Cement
Rp. 61.000,-
Tiga Roda 50 kg
PC
Rp. 72.000,-
Harga Semen Putih Tiga Roda

Spesifikasi Barang
Jenis
Harga
Semen Putih Tiga Roda
Semen Putih
Rp. 89.000,-
Daftar harga semen terbaru dari berbagai merk, jenis dan satuan seperti yang telah disampaikan adalah informasi yang telah dikutip dari berbagai sumber. Perihal yang perlu untuk lebih dicermati dari daftar di atas, yaitu perbedaan yang pasti berlaku pada setiap daerah atau bahkan setiap toko. Di wilayah Jawa Barat misalnya Jakarta dan Bandung, berbagai merk ataupun jenis semen, sudah semestinya kalau dijual dengan kisaran yang belum tentu sama dengan harga pasaran yang ada di daerah Jawa Timur seperti Malang, Sidoarjo, Surabaya dan sekitarnya. Disamping itu, seiring dengan berjalannya waktu, nilai jual semen tentu tidak selalu stabil atau bisa naik turun.